shop-triptrus

Pantai Suak Ribee, Meulaboh

  • Image courtesy of http://photos1.blogger.com
  • Image courtesy of http://4.bp.blogspot.com
  • Image courtesy of http://news.kitook.com
  • Image courtesy of http://news.kitook.co.id
  • Image courtesy of http://photos1.blogger.com
   
Pantai Suak Ribee adalah objek wisata yang terkenal dengan kuliner "Kopi Terbalik" nya yang banyak ditemui di sepanjang pinggiran pantai. Pantai Suak Ribee berada di Aceh Barat, tak jauh dari pusat kota Meulaboh, tepatnya di pesisir kota Meulaboh dan Nagan Raya.

Sejak tsunami dahulu, ratusan pohon kelapa dan cemara masih tumbuh dengan kokoh di pantai ini. Kira-kira lebih dari 50 meter posisi garis pantai Suak Ribee bergeser karena abrasi ombak, salah satunya akibat dari terjangan tsunami dahulu.

Pantai ini banyak didatangi oleh masyarakat, baik anak-anak, remaja maupun orang dewasa. Pantai Suak Ribee ramai pada sore hari apalagi pada saat akhir pekan dan hari libur sekolah. Pada sore hari biasanya masyarakat menikmati matahari terbenam.

Daya tarik dari pantai ini adalah pasir pantainya hitam dan halus. Ratusan pohon kelapa dan pohon cemara berbaris di sepanjang jalan di pinggiran pantai. Pemandangan di sore hari terlihat begitu indah sambil menikmati semilir angin yang sepoi-sepoi. Banyak juga tersedia kafe -kafe yang berjejer sebagai tempat peristirahatan. Di kafe-kafe inilah tersedia Kopi Terbalik yang terkenal di pantai Suak Ribee yang patut dicoba.
View Larger Map  
Rating

Reviews

Mr.  
by - Agu 05, 2021 at 20:09

555



Info

No upcoming trip to Pantai Suak Ribee, Meulaboh at this time

×

...