shop-triptrus
Rating

Jul/24  –  Jul/26

Trip Lombok Adventure Tanjung Aan - Pulau Maringkik - Pantai Pink - River Tubing

River Tubing, Tanjung Aan, Pantai Kuta, Resto lokal daerah Kuta, Pantai Selong Belanak, Kota Mataram, RM Lesehan Ayam Taliwang, Pelabuhan Tanjung Luar, Pulau Maringkik, Pulau Tiga, Pantai Pink, Pulau Pasir, RM Nasi Puyung Inaq Esun, River Tubing, Lesehan Taufik 2, Pura dan Hutan Lindung Suranadi

Rp 1.622.500,00 / orang

Grade: Medium
May not be suitable for children or teenagers under 17 years old. No formal skill necessary but requires good physical condition.
Quota: 4 persons
Trip Done
    
Wisata Lombok yang memadukan antara jelajah pantai, pulau dan water sport di sungai. Selain itu paket trip ini juga mengajak anda untuk mengenal kehidupan sehari - hari dari penduduk Pulau Maringkik yang didominasi oleh Suku Bugis dan Bajo. Wisata Kuliner dalam trip ini juga akan sangat berkesan karena kami akan mengajak anda dan rombongan menikmati menu khas Lombok sebagai menu dinner, yaitu Ayam Taliwang dan Nasi Puyung

#1Traveler1Book
Mari Berbagi Buku Cerdaskan Bangsa dengan membawa minimal 1 (satu) buah buku, kemudian bagikan kepada anak-anak usia sekolah (5-15 tahun) di destinasi trip ini. Foto anak-anak itu dengan bukunya, lalu share foto tersebut ke Twitter, Facebook dan akun media sosial lainnnya yang kamu miliki dengan hashtag #1Traveler1Book.

Price Basic:
Rp 1.622.500,00 / orang

Installments:
  • Down Payment : Rp 500.000,00
  • Installment 2 : Rp 1.122.500,00


Price Include:
Akomodasi mobil Avanza selama trip, sopir, BBM, ongkos parkir, tiket masuk destinasi, hotel AC+wifi+TV selama 2 malam (include breakfast), charter boat, paket wisata River Tubing, 3 X lunch dan 2 x dinner, asuransi perjalanan, mineral water selama trip

Price Exclude:
tiket pesawat PP, oleh - oleh, menu makan dan minum tambahan, keperluan pribadi lainnya

Activities:
  • Backpacking
  • Beach Exploring
  • Culinary
  • Cultural trip
  • Family Vacation
  • Island Hopping
  • Photography
  • Snorkeling


Meeting Point:
Bandara Internasional Lombok

Hari 1
Setibanya dari Bandara Internasional Lombok, tim Gibran Travelling akan menjemput anda dan rombonga. Waktu kedatangan yang pas dalam trip ini adalah di pagi hari. Sejenak siap - siap, kita langsung menuju destinasi pertama yaitu Pantai Tanjung Aan.
Sebuah pantai yang memiliki keunikan tersendiri pada pasirnya. Pada bagian kanan pantai ini memiliki pasir yang lembut dan putih sehingga seperti bedak. Sedangkan pada bagian kiri pantai memiliki pasir yang kasar dan beserta seperti butiran merica. Di tengah - tengah terdapat bebatuan karang yang memisahkan keduanya.

Menjelang siang kita akan beranjak menuju Pantai Kuta yang lokasinya tidak jauh dari Tanjung Aan, hanya sekitar 10 menit perjalanan. Pantai Kuta ini memiliki pasir putih dan pemandangan yang cukup bagus, namun anda patut waspada terhadap para pedagang yang menawarkan barang atau souvenir kepada anda. Perlu diingat juga jangan pernah memberikan uang kepada salah satu mereka jika anda tidak ingin teman - temannya yang lain menghampiri anda dan meminta juga smile Well,,,,ini hanya sebagai informasi saja, namun anda tidak perlu khawatir dan cemas dengan keadaan seperti ini. Selanjutnya kita akan makan siang di resto yang ada di seberang jalan Pantai Kuta ini.

Setelah perut terisi, kita akan beranjak menuju Pantai Selong Belanak. Sepanjang perjalanan dari Pantai Kuta hingga Pantai Selong Belanak ini anda dapat menikmati keindahan perbukitan diselingi kombinasi bukit dan view pantai yang luar biasa indahnya. Sesampainya di Pantai Selong Belanak, kita bisa menikmati keindahan pantai ini hingga ujung pantai yang dibatasi dengan bukit batu karang. Bagi anda yang masih lapar dapat menikmati suguhan BBQ ikan segar di pantai ini.

Sore hari tiba kita akan menuju hotel yang berada di Kota Mataram / Senggigi. Kita bisa isitirahat sejenak dan bersih - bersih sebelum dinner.

Maghrib tiba, tim kami akan menjemput dan mengantar anda ke Lesehan Ayam Taliwang. Menu khas Lombok yang disuguhkan dengan bumbu dan sambal khas dan ayamnya disajikan secara utuh (ingkung dalam bahasa Jawanya) hanya saja dengan ukuruan kecil. Maklum ayam yang dipakai dalam menu ini adalah ayam yang masih muda.

Setelah itu kami akan mengantar anda kembali ke hotel. Waktunya anda untuk istirahat atau acara bebas

Hari 2
Pagi hari datang, Kami pun bergegas menjemput anda. Setelah selesai breakfast di hotel, tim Gibran Travelling akan mengantar anda menuju Pelabuhan Tanjung Luar. Pelabuhan ini merupakan titik penyeberangan menuju berbagai destinasi berikutnya. Sebenarnya pelabuhan ini juga memiliki sarana TPI (Tempat Pelelangan Ikan), sehingga jika anda tertarik untuk membeli hasil tangkapan para nelayan, bisa anda lakukan di sini.

Dengan menggunakan charter boat, kita langsung menuju Pulau Maringkik. Sebuah pulau karang yang memiliki pantai yang luar biasa indahnya. Pulau ini juga memiliki jalur pasir yang membelah lautan dan menghubungkannya dengan pulau yang ada di seberangnya, yaitu Pulau Kambing. Apalagi jika setelah jam satu siang, jalan pasir ini akan makin nampak jelas. Kita juga akan menjelajah pulau ini dan melihat keseharian penduduknya. Ibu - ibu di pulau ini masih rajin membuat kain tenun dengan corak yang khas, sementara para suami berprofesi sebagai nelayan.
Waktunya makan siang tiba, kita akan mampir ke salah satu rumah warga yang memang telah disiapkan untuk menyediakan menu makan siang. Sehingga kita akan merasakan sensasi adventure dan bisa berinteraksi dengan warga lokal.

Setelah istirahat trip kita lanjutkan menuju Pulau Tiga. Pulau ini memiliki terumbu karang yang masih bagus dan masih terawat. Sehingga tidak heran jika banyak ikan yang hidup di perairan ini. Oleh karena itu, rugi kalau kita tidak snorkling di pantai Pulau Tiga ini.

Asik snorkling, kita lanjut ke Pantai Pink yang jaraknya tidak jauh dari Pulau Tiga. Sesuai namanya, pantai ini memiliki pasir yang dapat berubah warna menjadi pink, walaupun dasarnya berwarna putih, namun karena proses alam di waktu tertentu akan tampak berwarna pink. Selain pantai, lokasi ini juga memiliki bukit karang yang bisa kita naiki dan bisa melihat kebesaran Tuhan dari atas bukit ini.

Sore hari tiba kita lanjut menuju Pulau Pasir, pulau yang di saat air laut surut baru muncul. Lokasi ini juga dihuni banyak bintang laut.

Selanjutnya kita akan balik menuju Pelabuhan Tanjung Luar.

Malam datang, perut pun lapar, destinasi selanjutnya adalah dinner. Kita akan menuju Rumah Makan Nasi Puyung Inaq Esun yang berada di daerah Puyung Lombok Tengah. Kita akan makan di rumah asli penemu dari resep ini yang sudah ada sejak tahun 1976. Rasanya yang pedas panas akan menjadi memori bagi anda saat berlibur di Lombok.

Setelah kenyang, kita balik ke hotel dan acara bebas

Hari 3
Selesai breafast di hotel dan berkemas, kita akan check out dan menuju destinasi di hari terakhir ini.
Pertama kita akan berburu oleh - oleh khas Lombok mulai dari baju, t-shirt, perhiasan mutiara, makanan dan snack dan berbagai kerajinan hasil tangan sesuai selera anda.

Selanjutnya kita akan menuju desa Sesaot Lombok Barat. Dari start poin yang telah ditentukan, kita akan berjalan menyusuri perkampungan sebagai pemanasan sebelum kita melakukan River Tubing. Yups, river tubing, sebuah permainan di air dengan menggunakan ban karet yang kita tumpangi dan selanjutnya tinggal kita naiki dan menyusuri sungai dengan airnya yang segar smile
Sebagai penghangat akan disediakan snack dan kopi atau teh pada saat River Tubing ini.

Waktu makan siang tiba, kita akan menuju Lesehan Taufik 2 yang lokasinya tidak jauh dari lokasi finish River Tubing. Di lesehan ini kita juga bisa mandi di kolam renang yang menjadi fasilitasnya. Sementara lokasi makan kita ada di berugak (gazebo) yang berada di atas kolam ikan,,,pasti akan membawa kenikmatan makan siang kita.

Setelah kenyang kita akan menuju Pura dan Hutan Lindung Suranadi. Di lokasi ini kita bisa jelajah hutan dan main kano di danau buatan yang ada di tengahnya.

Selanjutnya kita akan beranjak menuju Bandara untuk pulang ke daerah asal

Gibran Travelling (Lombok-Moyo)


About Me

Gibran Travelling,,biro jasa tur, wisata dan adventure yang selalu siap memberikan sensasi berbeda dalam travelling anda

 
 

Operator Contact Details

Only TripTrus member can see operator contact details (Phone, E-mail, etc.).
Please Sign In or Register, it's FREE!
Terms and Conditions:
 -

Terms and Regulations:
 -

Necessary Equipments:


Info:
Jika kondisi cuaca tidak memunkinkan untuk melakukan trip yang tertera dalam paket ini, maka kami akan mencarikan alternatif destinasi dan atas persetujuan dengan anda

Other Trip from Gibran Travelling (Lombok-Moyo)


Jul/15

Open Trip Gili Tramena (trawangan-meno-air) Open Trip Gili Tramena (trawangan-meno-air)
Rp 1.785.000,00/orang
Grade : Light Safe for everyone, including children. No formal skill necessary.

Mei/08

Explore Trawangan-batu Payung-Senggigi-Kota Mataram Explore Trawangan-batu Payung-Senggigi-Kota Mataram
Rp 3.300.000,00/orang
Grade : Light Safe for everyone, including children. No formal skill necessary.

Mei/01

Jelajah Lombok+Rafting Jelajah Lombok+Rafting
Rp 1.258.000,00/orang
Grade : Medium May not be suitable for children or teenagers under 17 years old. No formal skill necessary but requires good physical condition.

Comment

Discussion »

No topic yet
ButikTrip.com
remen-vintagephotography
×

...