shop-triptrus

Rumah Gubernur Thomas Stamford Raffles

  • Image courtesy of http://www.indonesia.go.id
  • Image courtesy of http://37.media.tumblr.com
  • Image courtesy of http://jakarta.trade.gov
   
Rumah Gubernur Inggris Thomas Stamford Raffles terletak kurang lebih 300 meter ke arah Utara Benteng Marlborough, Provinsi Bengkulu, Indonesia. Diantara kedua bangunan ini terdapat Monument Thomas Parr.

Thomas Stamford Raffles merupakan Gubernur terakhir Inggris di Bengkulu sebelum akhirnya penguasaan Inggris terhadap Bengkulu yang kemudian diambil alih oleh Pemerintah Kolonial Belanda dengan Pulau Kecil di ujung Semenanjung Malaka, Singapura. Dalam masa kekuasaannya Raffles tinggal di rumah ini yang selain digunakan sebagai tempat tinggal, juga dimanfaatkan untuk berbagai aktifitas dalam pemerintahannya.

Menurut cerita pada masanya terdapat terowongan bawah tanah yang menghubungkan Rumah Gubernur ini dengan sisi dalam Benteng Marlborough dengan melalui sisi bawah monumen thomas Parr.

Rumah Kediaman Gubernur Thomas Stamford Raffles ini dibangun dengan corak arsitektur Eropa dengan tiang-tiang besar yang berjajar di sisi depan bangunan yang mengesankan kekuatan dan kemegahan, berserta dinding-dinding yang tebal dengan bingkai jendela yang lebar yang merupakan ciri khas bangunan Bangsa Eropa pada masa itu. Sekarang gedung ini dimanfaatkan sebagai rumah kediaman Gubernur Bengkulu dan digunakan pula sebagai tempat melakukan berbagai aktifitas pemerintahan daerah.
View Larger Map  
Rating

Reviews

Info

No one has reviewed this destination yet. Be the first!.


Info

No upcoming trip to Rumah Gubernur Thomas Stamford Raffles at this time

×

...